Macam-macam Perangkat Keras Komputer Lengkap dengan Fungsi dan Contohnya
Perangkat keras atau Hardware, atau biasa disingkat HW, memiliki beberapa macam komponen. Di antaranya yaitu:
1. Motherboard (Mainboard)
Mainboard adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menghubungkan berbagai komponen-komponen penting komputer, seperti CPU, RAM, dan beberapa komponen sub-sistem penting lainnya. Mainboard memiliki berbagai nama lain, seperti papan sirkuit utama, papan sistem, papan logika, papan planar, baseboard, dan MOBO.
2. CPU (Central Processing Unit)
CPU adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang fungsinya sebagai pusat pengendali dan pemrosesan pada sebuah komputer. Terutama CPU sebagai macam perangkat keras komputer yang mengatur semua instruksi program dan semua aktivitas yang dilakukan dalam komputer. Macam perangkat keras komputer seperti CPU disebut otak dari komputer.
3. Monitor
Monitor adalah macam perangkat keras komputer dan fungsinya mengeluarkan hasil pemrosesan yang dilakukan oleh komputer. Keluaran dari macam perangkat keras komputer berupa informasi yang dibutuhkan oleh orang yang memakai komputer.
4. Keyboard
Keyboard adalah macam perangkat keras komputer dan fungsinya memasukkan data berupa huruf, angka maupun simbol tertentu.. Keyboard sebagai macam perangkat keras komputer disebut sebagai papan ketik pada komputer. Bentuknya pun macam-macam, baik ditinjau dari bentuknya maupun jenis tombolnya. Adapun yang sering dijumpai adalah Keyboard jenis QWERTY. Ada juga jenis-jenis keyboard yang tidak lazim, seperti keyboard Dvorak, Alphabetic, dan masih banyak lagi.
5. Mouse
Mouse adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai penunjuk posisi kursor atau pointer pada layar monitor. Mouse sendiri terbagi menjadi beberapa jenis. Adapun mouse yang lazim digunakan adalah mouse optical (konvensional) dan wireless. Ada juga jenis mouse yang kurang lazim, seperti mouse trackball, mouse gstick, bahkan mouse vertikal yang akhir-akhir ini sedang populer.
6. RAM (Random Access Memory)
RAM (Random Access Memory) adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menemukan instruksi-instruksi yang hendak dikerjakan dan sebagai media penyimpanan sementara. Untuk ukuran hampir sama dengan RAM pada umumnya, mulai yang terkecil 2GB, 4GB, 8GB, 16GB, 32GB, dan yang paling besar 64GB.
Di antara merek RAM yang paling terkenal adalah Corsair, Kingston, Adata, Gigabyte, Team, Team, VenomRX, Patriot, dan masih banyak lagi.
7. Hardik
Hardisk adalah salah satu jenis perangkat keras komputer dan fungsinya sebagai penyimpanan. Ini merupakan macam perangkat keras komputer yang terbuat dari bahan kaku berlapis piringan magnetik oksida. Harddisk mempunyai kapasitas penyimpanan yang sangat besar, mulai dari 256GB, 500GB, 1TB, 2TB, 4TB, bahkan 8TB. Di antara merek Hardisk terbaik adalah WD, Thosiba, Seagate, StoreJet, Adata, Sandisk, dan masih banyak lagi.
8. Processor
Processor merupakan salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk melakukan pembacaan, pengertian, dan melaksanakan perintah dari pelaksanaan program. Dalam istilah sederhana, Processor atau CPU ini diibaratkan sebagai otak dari komputer. Di antara merek Processor terbaik yang banyak beredar di pasaran adalah Intel dan AMD.
9. Power Supply
Power Supply adalah macam perangkat keras komputer dan fungsinya memberikan tenaga dan energi arus listrik pada komputer. Dalam istilah sederhana Power Supply atau PSU diibaratkan sebagai penyuplai daya utama pada seluruh komponen komputer. Pemilihan PSU yang berkualitas sangatlah penting. Sebab, PSU yang tidak berkualitas juga akan mempengaruhi umur komponen komputer yang terintegrasi. Di antara merek PSU terbaik adalah Corsair, Seasonic, Cooler master, ASUS, be quiet!, Antec, dan masih banyak lagi.
10. LAN Card (Local Area Network)
LAN (Local Area Network) adalah salah satu macam perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai jembatan penghubung antara komputer server dan komputer client dalam jaringan LAN. Adapun pengganti kabel LAN yang lebih fleksibel adalah adapter WIFI. Akan tetapi, jika Anda bertanya, lebih cepat mana antara WIFI dengan kabel Ethernet? maka jawabannya jelas, konektivitas menggunakan sambungan kabel akan jauh lebih cepat dibanding dengan adapter WIFI.
11. Trackball
Trackball adalah salah satu perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai alat penunjuk berupa sebuah bola yang memiliki sensor untuk mendeteksi gerakan. Untuk kebutuhan multitasking, mouse ini sangat membantu, namun kurang cocok digunakan untuk kebutuhan gaming. Selain kurang nyaman, mouse yang memiliki trackball tergolong cukup berat, sehingga kurang cocok untuk kebutuhan gaming yang membutuhkan agresivitas tinggi.
12. Lightpen
Lightpen adalah salah satu jenis perangkat keras komputer atau pointer elektronik yang berfungsi untuk memodifikasi dan men-desain gambar dengan screen (monitor). Di antara merek terbaik yang memproduksi perangkat ini adalah Huawei MatePad, iPad, Galaxy Tab, Microsoft Surface Book, Wacom, dan masih banyak lagi.
13. Barcode Reader/Scanner
Barcode Reader adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk membaca barcode data. Lazimnya, perangkat keras jenis ini digunakan di sektor industri, seperti toko, gudang, bahkan beberapa lembaga yang membutuhkan ceklist barcode. Harganya pun bervariasi, ada yang ratusan ribu bahkan jutaan rupiah. Di antara merek Barcode Scanner terbaik adalah GOWELL, HONEYWELL, ZEBRA, Yongli, Silicon, Honeywell Voyager, dan masih banyak lagi.
14. Digitizer
Digitizer adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengubah perangkat atau data analog menjadi data digital. Salah satu contoh perangkat digitalizer adalah Wacom Cintiq. Perangkat ini berfungsi mengubah gambar konvensional yang digores di atas permukaan screen menggunakan pen khusus menjadi gambar digital.
15. CD (Compact Disk)
CD (Compact Disk) adalah macam perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai media penyimpanan dan pembacaan data menggunakan sistem optik yang terbuat dari bahan plastik. Seiring berjalannya waktu, perangkat ini mulai ditinggalkan mengingat kapasitasnya yang tidak mampu lagi menyimpan file-file di zaman sekarang.
16. Touchpad
Touchpad adalah macam perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai alat penunjuk yang menampilkan sensor pada permukaan khusus.
Salah satu perangkat keras komputer ini dapat menerjemahkan gerakan dan jari-jari pengguna (user) ke posisi yang di inginkan pada layar monitor.
Perangkat keras komputer touchpad ini hanya dapat ditemukan pada laptop dan notebook dan cara kerjanya hampir sama dengan mouse. Tetapi sekarang mulai muncul produk touchpad terpisah seperti Apple Magic trackpad misalnya yang menawarkan segudang fitur gestur interaktif apabila digunakan di perangkat Apple.
17. WebCam
WebCam adalah salah satu perangkat keras komputer kamera real-time yang gambarnya bisa diakses atau dilihat melalui WWW (World Wide Web). Perangkat keras komputer jenis ini berperan sebagai program instant messaging atau aplikasi video call yang meng-input hasil data rekaman dan dibentuk dalam format digital. Di antara merek webcam terbaik untuk saat ini adalah Logitech B525, C310, BCC950, seri C922, havit HV-V622, Micorosft LifeCam Studi, Cinema, HD-300, dan masih banyak lagi.
18. Microphone
Microphone adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menangkap gelombang suara lalu mengubahnya menjadi getaran listrik. Microphone sebagai salah satu jenis perangkat keras komputer memiliki fungsi untuk mengeluarkan suara atau menjadi media rekaman suara yang divisualkan melalui gelombang getaran suara.
Di antara microphone terbaik untuk saat ini adalah Shure SM58, Beta 58, Rode NT3, Rode NTK, Behringer C1, M-Audio Nova, AT (Audio Technica AT2020, dan masih banyak lagi.
19. Magnetic Tape
Magnetic Tape atau pita magnetik adalah sejenis perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai penyimpanan data untuk berkas besar yang diakses dan diproses secara sequensial. Mungkin di zaman sekarang keberadaannya sudah musnah mengingat perkembangan teknologi sangatlah pesat, apalagi di teknologi di sektor digital. Namun jika Anda kelahiran 80, 90, atau 2000-an, mungkin masih tidak asing dengan perangkat keras satu ini.
20. Projector
Projecetor adalah sejenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengintegrasikan sumber cahaya, sistem optic elektronik, dan display dengan tujuan untuk memproyeksikan gambar atau video ke dinding atau layar. Perangkat keras jenis ini sering kali digunakan untuk presentasi, media belajar, bahkan untuk media nobar (nonton bareng). Di antara merek Projector terbaik adalah Epson, Ezzrale, Benq, XGIMI, YG300, dan masih banyak lagi.
21. AGP Card (Accelerated Graphics Port)
AGP Card (Accelerated Graphics Port) adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk memaksimalkan layar resolusi gambar pada komputer. Sistem AGP ini pertama kali dikenalkan oleh Intel dalam seri Chipset Intel 440 pada Juli tahun 1996.
22. VGA Card (Video Graphics Accelerator)
VGA Card (Video Graphics Accelerator) adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengubah sinyal digital menjadi sinyal gambar. VGA Card akhir-akhir ini mulai langka karena pengalih fungsiannya sebagai alat pendukung masal untuk mesin “mining”. Di antara VGA terbaik untuk saat ini adalah NVIDIA Quadro RTX 4000. RTX seri 3000, dan AMD Radeon RX seri 5000.
23. FDD (Floppy Disk Drive)
FDD (Floopy Disk Drive) adalah salah satu perangkat keras komputer yang berfungsi untuk memutar piringan dan menggerakkan head baca tulis yang selanjutnya diterjemahkan ke dalam disket. Perangkat tidak populer lagi karena kapasitas penyimpanannya yang terlalu kecil.
24. Joystick
Joystick adalah salah satu perangkat keras komputer yang berfungsi untuk memasukkan perintah untuk menggerakkan permainan pada komputer. Joystic sendiri bisa dibilang pengganti kontrol mouse yang kurang ergonomis apabila digunakan untuk game atau aplikasi tertentu.
25. Printer
Printer adalah salah satu perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mencetak data seperti gambar atau foto, tulisan pada media kertas. Di antara merek printer terbaik adalah HP Ink Tank 319, HP Deskjet 1112, Epson L385, Fuji Xerox, Canon Pixma MX497, HP LaserJet Pro, dan masih banyak lagi.
26. CD ROM atau DVD ROM
CD ROM atau DVD ROM adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk membaca data atau program dari media penyimpanan data CD atau DVD. Namun keberadaannya sekarang sudah kurang diminati mengingat perkembangan teknologi yang akhir-akhir ini sangat berkembang pesat.
Kebanyakan orang sekarang lebih memilih menonton film atau menikmati media visual lewat situs online daripada membeli CD atau DVD. Bahkan banyak sekali case-case PC baru yang meniadakan CD/DVD ROM karena faktor kegunaan yang sudah tidak sepopuler dulu.
27. Scanner
Scanner adalah macam perangkat keras komputer yang fungsinya hampir mirip dengan mesin fotocopy. Fungsi macam perangkat keras komputer ini adalah mengcopy data objek, lalu dipindahkan ke dalam memory komputer, dan hasilnya dapat dilihat pada layar monitor.
Keberadaan scanner juga mulai ditinggalkan karena fitur scanner zaman sekarang sudah sangat mudah didapatkan. Bahkan banyak aplikasi-aplikasi scanner gratis yang menawarkan fungsi yang sama dengan mesin scanner konvensional. Jadi hanya lewat smartphone, kita sudah bisa scanning dokumen tanpa perlu repot-repot menggunakan mesin scanner fisik.
28. Modem
Modem adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menghubungkan komputer ke jaringan internet. Namun keberadaan Wifi di kebanyakan teknologi sekarang menjadikan modem kurang diminati lagi.
29. Speaker
Speaker adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengeluarkan hasil pemrosesan berupa suara dari komputer. Di antara merek speaker terbaik untuk saat ini adalah Harman Kardon, Bose, JBL, AT, KEF, Sennheiser, dan masih banyak lagi.
30. Flashdisk
Flashdisk adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menyimpan data dengan ukuran kapasitas tertentu. Kapasitas flashdisk umumnya dimulai dari 2 GB, 4 GB, 8 GB, 16 GB, 32 GB, 64 GB, 128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB, 2 TB, dan seterusnya. Di antara merek flashdisk terbaik adalah Kingston, Corsair, Sandisk, Transcend, dan masih banyak lagi.
31. UPS (Uninterruptible Power Supply)
UPS adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk memberikan suplai atau menghantarkan listrik ketika tegangan listrik utama terhenti atau tidak berfungsi. Perangkat keras komputer jenis ini disebut pula sebagai cadangan listrik ketika tegangan listrik utamanya padam.
Di antara merek UPS terbaik adalah APC, EATON, PROLiNK, Liebert, Micropack, ICA, dan masih banyak lagi.
32. TV Tuner Card
TV Tuner Card adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menyiarkan tv pada komputer. TV Tuner Card memang menjadi salah satu perangkat keras yang kurang diminati. Perangkat ini kalah populer dengan siaran TV digital yang disediakan di situs-situs online.
33. Network Card
Network Card adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk penghubung antara komputer server dengan komputer client. Network card sebagai jenis perangkat keras komputer adalah berperan sebagai jembatan. Namun kebanyakan NIC Card ini sudah terpatri di MOBO.
34. Kabel Data
Kabel data adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk mengirimkan atau menerima data dari komputer ke handphone. Di antara merek kabel data terbaik adalah Anker, Aukey, Baseus, Vention, ACMIC, Uneed, Ugreen, Energea, RAVPower, JSAUX, Joyseus, Acome, Recci, dan masih banyak lagi.
35. Headset
Headset adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai media pengeluaran untuk gelombang suara yang telah disistem oleh komputer. Di antara merek headset terbaik adalah OASE, Sennheiser, Xiaomi Poston, JBL, Armagedon, KZ, AT Audio, Sony, dan masih banyak lagi.
36. Heatsink (Kipas Pendingin)
Heatsink adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk membantu proses pendinginan pada processor agar komputer lebih stabil. Di antara merek heatsink atau CPU Cooler terbaik adalah EK-AIO, Deepcool, Corsair, Be Quiet!, Noctua, dan masih banyak lagi
37. Sound Card
Sound Card adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi sebagai pengolah data berupa audio atau suara yang menghubungkan antara perangkat penghubung masukan berupa suara (seperti microphone) ke dalam komputer. Di antara merek Sound Card terbaik adalah Audiolink, Scarlett, u-Phoria, iD4, MAONOCASTER, Mackie Onyx, Audio Quest, dan masih banyak lagi.
38. Router
Router adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa jaringan yang memiliki akses jaringan sama ataupun berbeda. Di antara merek Router terbaik dan terbagus adalah TP-Link, Netgear, Tenda, Asus seri RT, dan masih banyak lagi.
39. Hub atau Switch
Hub atau switch adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa node (komputer) sehingga membentuk suatu jaringan topologi. Hub sendiri ada beberapa jenis, ada Hub untuk LAN dan ada Hub untuk USB.
40. Card Reader
Card Reader adalah salah satu jenis perangkat keras komputer yang berfungsi untuk membaca kartu memori handphone dan kartu memori lainnya. Mulai dari SD Card, Mini-SD, RS Card, MSD (Memory Stick Duo) Card, dan lainnya.
Posting Komentar untuk "Macam-macam Perangkat Keras Komputer Lengkap dengan Fungsi dan Contohnya"